Kamis, 07 Maret 2013

Pameran ‘World of Dragon Ball’ Akan Dibuka Di Jepang Maret Ini

dragon ball z-battle-of-gods2
Dalam peringatan untuk film layar lebar mendatangnya, Dragon Ball Z: Battle of Gods pada tanggal 30 Maret 2013 ini, sebuah pameran yang diberi judul Akira Toriyama: The World of Dragon Ball akan dibuka di Jepang mulai tanggal 27 Maret hingga 15 April mendatang. Pameran tersebut akan mengambil lokasi di aula lantai delapan toko Nihonbashi Takashimaya di Tokyo.
Dengan harga tiket masuk 800 yen, acara pameran tersebut akan menampilkan banyak hal dan pajangan yang berhubungan dengan pengarang orisinil Akira Toriyama. Area pameran akan dibagi menjadi 7 area yang berbeda, sebagai penghormatan kepada 7 bola naga dari serial tersebut:
Dragon Ball I: Dragon Ball Complete History.
Bagian ini akan melihat perjalanan karya paling populer dari Akira Toriyama ini selama bertahun-tahun.
Dragon Ball II: Character Wall.
Pengenalan terhadap lebih dari 400 karakter yang pernah muncul dalam serial tersebut.
Dragon Ball III: Original Comic Art Gallery.
Sebanyak 200 manga art dipilih dari serial sebanyak 519 bab selama 10,5 tahun tersebut, termasuk halaman-halaman dari bab pertama dan bab terakhir selain juga berbagai adegan mengesankan dalam serial tersebut.
Dragon Ball IV: Color Illustration Gallery.
Sebanyak sekitar 30 ilustrasi berwarna yang digambar sendiri oleh Akira Toriyama dipajang dalam pameran ini.
Dragon Ball V: Dragon Ball Treasure Museum.
Sebuah pameran berbagai benda langka dari serial Dragon Ball.
Dragon Ball VI: Anime Gallery.
Kumpulan materi produksi dari serial anime ini.
Dragon Ball VII: Theater Corner.
Pemutaran berbagai video/film yang berhubungan dengan Dragon Ball.
Akan ada juga toko di dalam pameran itu yang berisi barang-barang eksklusif dan benda-benda tie-in resmi.
Setelah tanggal 15 April, pameran tersebut akan pindah ke Osaka mulai tanggal 17 hingga 23 April, dan dilanjutkan ke Nagoya dari tanggal 27 Juli hingga 1 September. Pameran ini diselenggarakan oleh penerbit Asahi Shimbun, dengan Shueisha, Toei Animation, dan komite produksi film.
Disutradarai oleh Masahiro Hosoda (sutradara episode Dragon Ball Z) di TOEI, dan naskahnya ditulis oleh Yuusuke Watanabe (20th Century Boys, Gantz), Dragon Ball Z: Battle of Gods akan diputar perdana di bioskop Jepang pada tanggal 30 Maret.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar